Kamis, 31 Desember 2015

4 Buah Terbaik Untuk Bayi 6 Bulan Keatas

Kesehatan Bayi - Apa saja buah terbaik untuk bayi? Konsumsi buah untuk bayi sudah bisa dilakukan saat mereka menginjak usia 8 bulan sebab di usia ini, bayi sudah cukup umur untuk memakan makanan padat. Jika anda ingin agar bayi makan dengan lebih lahap, berikanlah puree atau buah yang telah dihaluskan. Lalu, buah apa saja yang sebaiknya diberikan? Berikut ini adalah beberapa alternatif untuk dicoba.

buah terbaik untuk bayi

Buah yang Baik Untuk Bayi Berumur 6 Bulan Keatas

Pisang

Tentu anda sudah akrab dengan buah yang satu ini. Pisang seringkali diolah menjadi makanan bayi karena memang manfaatnya yang luar biasa. Pisang bisa diberikan pada bayi yang sudah berusia di atas 6 bulan. Sebaiknya berikan pisang yang sudah dihaluskan, jangan yang masih keras supaya bayi bisa mengunyahnya dengan sempurna. Konsumsinya juga bisa ditambah air atau air susu supaya lebih mudah ditelan.

Baca juga : Tips Agar Bayi Tidur Nyenyak dan Teratur

Peach

Jika anda bisa menemukan buah peach, ini juga bisa menjadi alternatif untuk diberikan pada bayi. Kandungan potasium serta beta karoten di dalam buah ini berperan untuk tumbuh kembang bayi. Anda tentu ingin punya bayi yang tumbuh sehat, bukan? Untuk menambah rasa, peach bisa dicampurkan dengan pisang atau ayam. Bayi akan sangat menyukai campuran ini karena rasanya lezat. Karena tekstur buah ini lumayan keras, sebaiknya blender terlebih dahulu atau alternatif lainnya adalah dengan mengukus agar lebih empuk. Setelah itu baru bisa anda berikan kepada bayi.

Apel

Apel punya banyak manfaat, jadi sangat disarankan untuk diberikan pada bayi. Selain punya kandungan serat dan Vitamin C, apel juga lezat. Rata-rata bayi menyukai rasa apel, sehingga tidak sulit untuk memberikannya kepada mereka. Menurut penelitian, apel punya kandungan yang bisa menjaga kondisi tubuh bayi tetap prima dan terbebas dari penyakit asma.

Lihat : Cara Mengatasi Bayi Menangis

Alpukat

Banyak yang mengira alpukat tidak baik untuk dikonsumsi secara berlebihan karena mengandung lemak lebih tinggi daripada buah lain. Apapun yang diberikan secara berlebihan tidak baik untuk tubuh, namun perlu anda ketahui bahwa buah ini kaya kandungan asam lemak Omega-3 yang berguna untuk tumbuh kembang si kecil. Tekstur alpukat sangat lembut, jadi sangat mudah untuk memberikannya kepada bayi tanpa perlu repot-repot diblender lebih dulu.

Itu tadi beberapa buah terbaik untuk bayi. Semoga informasi diatas dapat membantu para bunda yang ingin memberi asupan yang baik pada anaknya.

Selasa, 29 Desember 2015

4 Cara Merawat Mata Bintitan Agar Cepat Sembut

Kesehatan Mata - Hampir semua orang pernah merasakan yang namanya mata bintitan. Ini sangat mengganggu penampilan, sehingga kapanpun mengalaminya, kita akan langsung berusaha untuk mengobatinya. Mata bintitan umumnya terjadi di area kelopak mata, dipicu karena infeksi oleh bakteri Staphylococcus Aureus. Cara mengenali mata bintitan sebenarnya mudah saja, yaitu mata terasa tebal dan muncul benjolan. Sisi kelopak manapun bisa mengalami masalah ini dan tak jarang saat mengalaminya, mata menjadi mudah berair. Berikut ini adalah beberapa solusi merawat mata bintitan.

Cara Merawat Mata Bintitan

Panduan Cara Merawat Mata Bintitan Agar Cepat Sembuh

Mengompres mata

Salah satu terapi yang banyak orang percaya mampu menghilangkan benjol di  mata adalah kompres dengan air hangat. Harap perhatikan agar suhu air tidak terlalu panas karena ini justru bisa mencederai bola mata. Celupkan lap bersih ke dalam air hangat, peras, lalu tempelkan ke atas kelopak mata yang mengalami bintitan.

Baca juga : Cara Menjaga Kesehatan Mata

Bawang putih

Karena dipicu oleh bakteri, maka bahan-bahan alami yang memiliki sifat antibakteri juga bisa anda pergunakan untuk mengobati mata bintitan. Setelah dikompres dengan air hangat, selanjutnya anda bisa mencoba terapi dengan bawang putih. Iris bawang putih lalu usap-usapkan bagian yang berair ke kelopak mata. Anda juga bisa menghancurkannya terlebih dahulu sebelum diusapkan secara merata ke atas kelopak mata.

Obat tetes mata

Obat tetes mata juga bisa menjadi solusi untuk merawat mata bintitan. Silakan anda beli obat tetes mata di apotek terdekat lalu langsung teteskan pada mata yang mengalami bintitan. Sebaiknya baca dulu aturan pakainya agar jangan berlebihan. Ulangi terapi agar proses penyembuhan bisa berlangsung lebih cepat. Selain tetes mata, sekarang anda juga bisa menemukan salep yang memiliki kandungan antibiotik. Salep ini juga efektif untuk mengempiskan mata yang kembung akibat bintitan. Namun pastikan sebelum mengoleskannya ke area kelopak mata, bersihkan dulu dengan air hangat.

Lihat Juga : Cara Mengatasi Mata Lelah

Daun sirih

Daun sirih juga termasuk herbal yang punya sifat antibiotik alami. Sudah banyak orang membuktikan keampuhan dari daun beraroma khas ini. Cara mengolahnya adalah dengan direbus. Rebus beberapa lembar daun sirih dengan air bersih. Pakai air saringannya untuk membasuh wajah. Anda juga bisa mengaplikasikannya dengan cotton bud.

Nah, demikian cara perawatan mata bintitan. Semoga bermanfaat.

Penyakit Thalasemia, Penyebab, Dan Cara Mengatasinya

Salah satu penyakit yang masih asing di telinga masyarakat, atau bahkan kita sendiri pun jarang mendengarnya yaitu penyakit thalasemia. Thalasemia ini memang tak sepopuler jenis penyakit kronis yang lain, seperti halnya penyakit kanker, jantung, diabetes, dan penyakit-penyakit yang lainnya. Namun meskipun tidak populer, ternyata penderita thalasemia di Indonesia ini tidak sedikit jumlahnya.

Bagi Anda yang sedang menderita penyakit ini maupun yang belum terserang, maka sebaiknya Anda tidak menutup diri untuk menerima beragam informasi tentang jenis penyakit ini. Pada kesempatan kali ini kami akan berbagi informasi mengenai thalasemia, penyebabnya, beserta cara mengatasinya. Nah, untuk itu silahkan simak artikel yang kami bagikan berikut ini.
Penyakit Thalasemia, Penyebab, Dan Cara Mengatasinya
Ilustrasi penyakit thalasemia © shutterstock

Tentang Penyakit Thalasemia

Masuk pada pembahasan pertama kita, yaitu tentang penyakit thalasemia itu sendiri. Perlu untuk Anda ketahui bahwasanya penyakit thalasemia merupakan salah satu penyakit genetik (keturunan), di mana penyakit terjadi karena kerusakan susunan DNA dan kerusakan tersebut dapat mengakibatkan gangguan proses pembentukan hemoglobin (HB) atau sel darah merah. Faktor keturunan ini bisa berasal dari orang tua yang mempunyai gangguan darah autosomal resesif yang dapat berpengaruh pada DNA si penderita. Terjadinya kerusakan DNA tersebut karena ketidakseimbangan hemoglobin terhadap asam amino.

Ketika gangguan penyakit ini terlalu lama dibiarkan, pasti akan berdampak buruk bagi setiap penderitanya. Kenapa demikian??, karena fungsi dari hemoglobin itu sendiri yang memiliki tugas sebagai pengikat oksigen pada darah. Hemoglobin itu sendiri terbagi menjadi empat globin atau unsur asam amino, yakni dua globin beta dan dua globin alpha. Dan gangguan-gangguan itulah yang bisa menyebabkan penyakit thalasemia. Jika penyebabnya dari globin beta maka penyakit tersebut akan disebut sebagai thalasemia beta, dan juga sebaliknya bila penyebabnya dari globin alpha maka selanjutnya akan disebut sebagai thalasemia alpha. Baca juga : Penyebab Penyakit Parkinson Dan Tips Mengatasinya

Penyebab Penyakit Thalasemia

Untuk penyebab thalasemia ini sebagian besar adalah memang karena faktor genetik atau keturunan dari pembawa gen thalasemia. Jika salah satu dari orang tuanya mempunyai riwayat gangguan kesehatan yakni thalasemia ini, maka resiko untuk terkena penyakit ini akan lebih ringan pada anak-anaknya. Dan begitu juga sebaliknya, jika dari kedua orangtuanya mempunyai riwayat gangguan thalasemia ini maka resiko akan terjadinya penyakit thalasmia pada si anak cukup besar. Nah, perlu untuk Anda ketahui juga bahwasanya sesuai tingkat impilkasinya, jenis penyakit ini juga terbagi lagi menjadi 3 macam. Dan di bawah ini akan kami jelaskan satu persatu.

Penyakit Thalasemia Jenis Mayor

Yang pertama, yaitu ada jenis thalasemia mayor. Thalasemia mayor ini merupakan salah satu jenis penyakit thalasemia yang disebabkan oleh adanya faktor genetik dari kedua orangtua. Jenis thalasemia mayor ini, kedua orangtua menjadi pembawa sifat yang utama. Sedangkan untuk thalasemia itu sendiri terbagi menjadi dua, yakni thalasemia beta mayor dan thalasemia alpha mayor. Untuk thalasemia mayor beta ini disebabkan oleh adanya gangguan beta protein pada tubuh, sedangkan mayor alpha dikarenakan oleh adanya gangguan genetik asam amino dan protein globin. Secara keseluruhan jenis penyakit thalasemia mayor ini merupakan salah satu jenis thalasemia yang paling serius dibanding dengan jenis thalasemia lainnya.

Penyakit Thalasemia Jenis Minor

Dan jenis thalasemia yang selanjutnya yaitu ada thalasemia minor. Sebagian besar orang beranggapan bahwa penyakit thalasemia jenis minor ini merupakan penyakit anemia yang biasa. Mengapa banyak yang menganggap seperti demikian karena memang dampak dari thalasemia minor ini tidak seberat penyakit thalasemia jenis mayor, sedangkan untuk gejalanya sendiri juga hampir sama dengan gejala dari anemia. Pada umumnya untuk gangguan penyakit thalasemia jenis minor ini terjadi pada setiap orang pembawa carrier atau pembawa sifat. Baca juga : Waspadai Penyakit Virus Ebola Sekarang Juga!!

Penyakit Thalasemia Jenis Intermedia

Selain thalasemia mayor dan thalasemia minor, jenis penyakit thalasemia yang lainnya juga ada yang namanya thalasemia intermedia. Thalasemia intermedia merupakan salah satu jenis gangguan kesehatan thalasemia pada level pertengahan, yakni antara mayor thalasemia dan minor thalasemia. Thalasemia jenis intermedia ini memang dampak terjadinya anemia cukup berat jika dibandingkan dengan jenis thalasemia minor. Namun demikian para penderita level intermedia ini untuk transfusi darah ketergantungannya tidak terlalu besar, jika dibanding dengan jenis thalasemia mayor.

Cara Mencegah Penyakit Thalasemia

Pada dasarnya gangguan penyakit ini bisa dicegah, sebelum Anda benar-benar dinyatakan terkena penyakit jenis thalasemia ini. Salah satu cara pencegahan penyakit thalasemia mayor, maka si pembawa sifat atau carrier penyakit jenis thalasemia bisa melakukan pernikahan dengan seseorang yang memiliki darah normal. Kenapa pencegahan ini perlu dilakukan???, yah, pencegahan ini dilakukan dengan tujuan agar pada nantinya anak keturunan pasangan tidak terserang thalasemia mayor. Akan tetapi dalam pencegahan ini bukan berarti 100% akan bebas dan terhindar thalasemia, melainkan tetap kemungkinan bisa terkena thalasemia minor di mana implikasinya tidak separah thalsemia mayor. Dan demikianlah pembahasan kita tentang penyakit thalasemia kali ini, semoga bermanfaat.

Senin, 28 Desember 2015

5 Sayuran untuk Atasi Penuaan Dini

Penuaan dini adalah hal yang paling ditakutkan oleh sebagian besar wanita. Penuaan dini tidak hanya membuat seseorang terlihat jauh lebih tua dari usianya namun juga menimbulkan potensi penyakit. Salah satu zat yang dikenal sebagai penangkal penuaan dini dan peningkat sistem imun adalah zat antioksidan. Zat antioksidan dapat mencegah efek kerusakan radikal bebas, sehingga mampu menetralisir proses oksidasi dan kerusakan sel. 
5 Sayuran untuk Atasi Penuaan Dini

Zat antioksidan ini banyak terdapat pada buah dan sayuran. Oleh karena itu, jika kita ingin tidak cepat terlihat tua dan memiliki kekebalan tubuh yang baik, konsumsi sayuran yang mengandung zat antioksidan. Berikut ini 5 sayuran yang memiliki zat antioksidan untuk mengatasi penuaan dini. 

1. Brokoli
Brokoli adalah sayuran yang memiliki komponen antioksidan yang lengkap yaitu vitamin A, C, dan E, sulfur, seng, mangan, dan selenium. Brokoli juga kaya pigmen alami berupa klorofil, beta-karoten dan lutein yang memiliki efektivitas tinggi sebagai antioksidan. Efektifitas antioksidan pada brokoli juga semakin lengkap karena kandungan nirgizi yang memiliki kemampuan melemahkan radikal bebas yang sangat andal.

2. Tomat
Tomat memiliki kandungan zat antioksidan utama yang andal. Zat tersebut adalah lycopene. Hasil uji laboratorium membuktikan bahwa  lycopene memiliki efektivitas antioksidan dua kali lebih efektif dibanding beta-karoten dan sepuluh kali lebih efektif dibanding vitamin F. Hal ini tentu kabar baik karena kebiasaan mengonsumsi tomat bisa meningkatkan kapasitas antioksidan di dalam tubuh.

3. Paprika merah
Paprika merah mengandung vitamin A, vitamin B1, B2, B6, vitamin C, dan vitamin E. Paprika merah merupakan jenis paprika yang paling banyak mengandung vitamin C. Selain itu, paprika merah juga mengandung zat besi, karbohidrat, posfor, beta karoten, asam folat, kalsium serta beta-cryptoxanthin yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

4. Kubis
Kubis mengandung vitamin C, K, beta karoten, dan kalsiumvyang tinggi. Selain itu, kubis juga kaya akan sulforaphane, zat kimia yang efektif sebagai antikanker. Kubis ungu memiliki kandungan antioksidan yang lebih tinggi dibandingkan dengan kubis hijau. Hal ini karena kandungan fitonutrien kubis ungu yang lebih tinggi. 

5. Bit
Bit kaya vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk mendorong kinerja tubuh dalam memproduksi antioksidan endogen dan eksogen. Bit memiliki kemampuan mereduksi radikal bebas karena komposisi fitonutrisi dan fitokimia yang dimilikinya. Fitokimia yang memiliki kemampuan antioksidan sangat baik tersebut yaitu betaine, farnesol, dan saponin.

Rajin mengonsumsi sayuran diatas efektif menjaga tubuh Anda tidak hanya dari penuaan dini, namun juga berbagai macam penyakit. Semoga bermanfaat.

3 Tips Mengatasi Kulit Kepala yang Mengelupas

Tips Kulit - Jika anda berhadapan dengan kulit kepala mengelupas, ada beberapa hal yang bisa dilakukan. Kondisi seperti ini bisa terjadi karena beberapa faktor, misalnya saja eksema, kurangnya asupan nutrisi, serta dehidrasi. Oleh sebab itu, mencari penyebab utama sangat penting sebelum anda memulai perawatan. Saat ini ada berbagai treatment medis yang bisa dilakukan untuk menyembuhkan kondisi ini. Namun jika anda lebih tertarik dengan cara-cara tradisional, ada beragam pilihan.
Tips Mengatasi Kulit Kepala Mengelupas

Panduan Cara Mengatasi Kulit Kepala yang Terkelupas


1. Kurangi pemakaian shampo

Yang pertama bisa anda lakukan adalah mengurangi pemakaian shampo karena bisa saja ada sisa yang mengendap di permukaan kulit kepala sehingga membuatnya mengelupas. Harap perhatikan untuk selalu membersihkan sisa shampo yang menempel di kulit kepala karena ini bisa memicu kulit kepala terkelupas.

Lihat juga : Cara Memutihkan Kulit Tangan dan Kaki

2. Angkat sel kulit mati

Sel-sel kulit yang terkelupas tidak berbahaya untuk diangkat. Ada beragam cara untuk mengangkat sel-sel kulit mati tersebut. Cara sederhananya, silakan campurkan sampo dengan 2 sendok gula pasir. Permukaan kasassr dari gula pasir akan mampu mengangkat sel-sel kulit mati. Hindari mengoreknya dengan kuku karena bisa mengiritasi kulit kepala. Setelah itu bilas dengan air bersih. Sebaiknya hindari pemakaian air panas sebisa mungkin karena ini justru membuat kulit kepala semakin kering. Pemakaian pengering rambut juga sebaiknya dikurangi sebab cara kerjanya adalah dengan memakai uap panas.

Baca juga : Cara Mengangkat Sel Kulit Mati

3. Pijat kulit kepala

Satu lagi treatment yang bisa dilakukan untuk mengatasi kulit kepala mengelupas adalah dengan pijatan. Fungsi dari pijatan adalah untuk melancarkan peredaran darah. Pijatan menimbulkan efek yang sama saat dilakukan di bagian tubuh mana saja. Khusus untuk kulit kepala, peredaran darah yang lancar akan memperbaiki asupan nutrisi ke akar rambut. Selain itu, pijatan juga bermanfaat untuk membuka sumbatan pada pori-pori kulit kepala.

Pijatan juga bisa melepaskan sel-sel kulit mati. Anda bisa melakukannya kapan saja, baik saat sedang keramas atau sesudahnya. Pakailah minyak zaitun untuk memijat agar tidak menimbulkan iritasi akibat gesekan tangan. Selain itu, minyak zaitun juga memang punya khasiat untuk menguatkan dan menghitamkan rambut. Pijatlah secara perlahan dengan gerakan searah jarum jam selama kurang lebih 10 menit setiap sesinya.

Nah, seperti itulah pembahasan cara mengatasi kulit kepala terkelupas. Semoga dengan informasi diatas anda kulit kepala anda bersih dan tetap sehat.

Minggu, 27 Desember 2015

Cara Hentikan Luka Berdarah Dalam 15 Detik!

Namanya kecelakaan pasti dapat terjadi kapan saja, dan yang paling sering terjadi adalah tergoresnya tangan atau bagian tubuh lainnya yang menyebabkan terjadinya luka hingga berdarah. Namun sering kali kita menjadi gugup pada keadaan tersebut karena melihat darah yang keluar cukup banyak.

Namun tahukah anda, luka tersebut dapat dihentikan dengan cepat hanya dalam 15 detik saja. Biasanya jika terjadi luka, orang akan langsung menekannya dengan tangan, agar menghambat pendarahan yang semakin parah.

Selain itu, ada juga beberapa cara seperti menggunakan plester. Namun biasanya, plester tidak membuat luka cepat kering dan terkadang masih terlihat basah saat dilepas.

Cara Hentikan Luka Berdarah Dalam 15 Detik!
Ilustrasi cara menghentikan luka berdarah dengan bubuk paprika

Nah, kali ini ada obat tradisional yang sangat efektif, yang dapat melakukan keajaiban ketika Anda mengalami perdarahan akibat luka seperti ini, dan dalam waktu yang sangat singkat sekitar 15 detik saja. Ya, dengan menggunakan bubuk paprika.

Baca juga: Diet Jintan, Turun 15 Kg Dalam 2 Minggu Saja!

Untuk memulainya ambil paprika bubuk. Paprika bubuk organik sangat dianjurkan.

Paprika bubuk ini telah terbukti menjadi solusi yang paling efektif untuk luka yang serius, pendarahan hidung, bahkan perdarahan arteri, karena akan menghentikan pendarahan dalam hitungan detik.

Caranya juga sangat mudah, taburi paprika bubuk pada luka hingga tertutup. Lalu balut dengan tisu, tekan ringan. Biarkan kering, dan perdarahan akan berhenti dalam hitungan detik.

Jika tidak ada paprika bubuk, Anda bisa menggunakan bubuk tanah liat dan bubuk kopi.

Namun jika terjadi pendarahan internal, Anda bisa menggunakan bubuk cabai merah. Caranya ambil satu sendok teh bubuk cabai merah, lalu mencampurnya dengan secangkir air panas kemudian meminumnya.

Nah, bagaimana?? keren bukan?? luka berdarah dapat berhenti dalam 15 detik saja dengan menggunakan bubuk paprika dan bahannya mudah sekali ditemukan. Silahkan dishare ke sahabat anda, dan semoga bermanfaat ya.

4 Buah Untuk Naikkan Berat Badan Dengan Cepat

Memiliki tubuh langsing adalah impian setiap wanita. Namun, tubuh di bawah batas ideal tentu bukan pilihan yang bagus. Tidak hanya terlihat tidak berisi namun juga membuat mudah jatuh sakit. Tubuh yang kurus juga bisa mengisyaratkan kurangnya konsumsi makanan bergizi ke dalam tubuh. 

4 Buah Untuk Naikkan Berat Badan Dengan Cepat

Kondisi tubuh seperti ini harus segera disikapi dengan menaikkan berat badan secara perlahan. Menaikkan berat badan pada dasarnya sama dengan mengikuti pola hidup sehat. Makan-makanan bergizi, tidur secukupnya dan olahraga rutin. Namun, tidak semua orang dengan mudah bisa melakukannya. Nah, cara paling mudah untuk menaikkan berat badan adalah dengan makan-makanan yang bisa menaikkan berat tubuh. 

Ada 4 buah yang bisa dikonsumsi untuk menaikkan berat badan dengan cepat. Berikut keempat buah tersebut. 

1. Kismis
4 Buah Untuk Naikkan Berat Badan Dengan Cepat
Kismis adalah anggur yang dikeringkan dan kerap menjadi tambahan cake maupun kue kering. Kismis memiliki rasa yang manis karena mengandung serat fruktosa dan glukosa. Fruktosa dan glukosa inilah yang berperan meningkatkan energi dalam tubuh dan menaikkan berat badan. 

2. Kurma
4 Buah Untuk Naikkan Berat Badan Dengan Cepat
Buah yang banyak sekali beredar saat bulan Ramadhan dan lebaran ini juga memiliki rasa yang manis. Kurma adalah makanan yang dianjurkan untuk berbuka puasa. Kurma juga menyimpan banyak sekali manfaat bagi kesehatan. Kurma dapat dimakan langsung maupun diolah terlebih dahulu. Kini juga banyak tersedia produk turunan kurma seperti madu kurma dan lainnnya. 

3. Pisang
4 Buah Untuk Naikkan Berat Badan Dengan Cepat
Pisang selalu dikaitkan dengan buah yang memiliki banyak vitamin dan kalori. Kandungan vitaminnya yang tinggi sangat baik bagi pertumbuhan sel darah merah. Selain itu, kadungan mangannya membantu melancarkan pencernaan. Tak heran jika buah pisang sering ditemui sebagai buah pendamping makan.

4. Alpukat
4 Buah Untuk Naikkan Berat Badan Dengan Cepat
Alpukat memiliki kandungan kalori yang tinggi namun rendah gula. Alpukat tidak hanya cepat menaikkan berat badan namun juga baik untuk menjaga kesehatan jantung. Alpukat sering dikonsumsi dalam bentuk jus, meskipun bisa juga dinikmati dalam bentuk olahan lainnya. 

Mengonsumsi makanan dan buah-buahan secara alami bisa menaikkan berat badan secara cepat dan tanpa menimbulkan efek samping. Bahkan kandungan nutrisi dan vitamin dalam buah tersebut baik untuk menjaga kesehatan tubuh kita. 

Gejala, Tipe dan Penyebaran Penyakit Kulit Eksim

Kesehatan Kulit - Penyakit kulit banyak macamnya, ada yang menular, ada pula yang tidak. Kali ini kita akan membahas sedikit tentang penyakit kulit eksim. Ini adalah sebuah kondisi tidak normal pada kulit yang ditandai dengan munculnya rasa gatal. Penampakan paling umum pada kulit eksim adalah perubahan warna menjadi kemerahan, kulit pecah, dan kering. Masalah ini bisa terus berlanjut jika tidak mendapatkan penanganan serius.

Penyakit Kulit Eksim

Penjelasan Tentang Penyakit Kulit Eksim


Gejala penyakit kulit eksim

Ada beberapa gejala umum yang bisa kita kenali. Yang pertama adalah sensasi panas dan dingin di area kulit dimana penyakit tersebut muncul. Ciri umum lainnya adalah rasa gatal yang seringkali timbul pada malam hari. Setelah beberapa lama, kulit juga akan mulai menunjukkan lepuhan-lepuhan dan sisik. Kulit juga menjadi berkerak, bahkan bisa diikuti dengan pembengkakan.

Baca juga : Berbagai Macam Jenis Penyakit Kulit Berbahaya

Tipe eksim

Secara garis besar, ada 2 jenis eksim yang perlu anda ketahui, yaitu eksim basah dan kering. Seperti namanya, gejala eksim kering paling mudah dikenali dengan perubahan kulit menjadi kering dan bersisik. Perubahan warna juga kerapkali menyertai dimana kulit akan berubah kemerahan dan bahkan membengkak. Sementara itu, eksim basah punya ciri fisik yang serupa, namun kulit cenderung basah dan ada bintil-bintil kecil yang terisi oleh air. Eksim basah juga memicu rasa gatal.
Penyebaran eksim

Hal penting lain yang perlu anda ketahui terkait penyakit kulit eksim adalah pola penyebarannya. Eksim seringkali muncul di area lipatan, seperti sela-sela jari kaki dan tangan. Di bagian lain seperti sela paha dan leher juga penyakit ini sering muncul. Meski bisa diobati, jenis penyakit ini bersifat kambuhan. Artinya jika sudah sembuh, bukan berarti anda tidak akan mengalaminya kembali di masa mendatang.

Sebaiknya berkonsultasi langsung dengan dokter untuk mengetahui pantangan agar penyakit ini tidak datang lagi. Jika anda mengalami rasa gatal pada kulit disertai dengan munculnya tanda-tanda seperti di atas, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan perawatan. Jangan sampai masalah ini berlarut-larut dan menjangkit orang lain di sekitar anda. Asalkan segera mendapatkan perawatan, proses penyembuhan bisa dilakukan dalam waktu relatif singkat.

Hindari 5 Makanan ini agar Jerawat anda tidak bertambah parah!!

Jerawat memang momok yang sangat menakutkan bagi sebagaian besar orang, khususnya wanita. Jerawat dapat mempengaruhi penampilan seseorang, semakin banyak wajah anda berjerawat, maka semakin tidak enak untuk dipandang. Maka dari itu berbagai perawatan pun dilakukan agar jerawat tidak muncul diwajah. Biasanya mereka melakukan treatmen khusus diwajah, sampai memakai lotion khusus agar jerawat tidak muncul.

Terus bagaimana dengan mereka yang sudah terlanjur berjerawat?? Ya anda harus menghilangkannya, silahkan baca disini cara menghilangkannya. : Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami. Biasanya juga harus dibantu dengan treatmen khusus seperti menghindari debu, dilarang memencet jerawat dan memakai sembarang krim.

Hindari 5 Makanan ini agar Jerawat anda tidak bertambah parah!!
Ilustrasi wajah berjerawat © shutterstock
Agar tidak bertambah parah juga anda harus menghindari beberapa makanan yang dapat memicu bertambah parahnya jerawat anda. Nah, berdasarkan artikel yang dilansir dari boldsky.com ada beberapa pantangan makanan yang harus anda hindari. Apa sajakah itu? silahkan simak dibawah ini :

Gula

Makanan manis yang mengandung gula berlebih dapat memperparah jerawat Anda. Sebab gula akan menyebabkan lonjakan insulin yang dapat menyumbat pori-pori. Sehingga jerawat akan sangat sulit untuk menghilangk, bahkan makin parah.

Produk olahan susu

Hindari mengonsumsi produk olahan susu ketika sedang berjerawat sebab produk olahan susu akan menambah lemak di tubuh Anda dan akan memperparah jerawat Anda. Seperti yang kita ketahui lemak merupakan salah satu penyebab timbulnya jerawat.

Kafein

Kafein yang ada di dalam kopi dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon dan juga stres tubuh sehingga dapat memperparah jerawat Anda. Stres merupakan salah satu penyebab utama timbulnya jerawat pada wajah anda.

Makanan olahan

Saat sedang berjerawat, hindari mengonsumsi makanan olahan. Sebab makanan jenis ini mengandung gula, garam, dan zat pengawet berlebih yang dapat menyebabkan lonjakan insulin dan meningkatkan bakteri penyebab jerawat.

Makanan cepat saji

Hampir semua makanan cepat saji mengandung lemak berlebih dan tentu saja hal ini akan memperparah jerawat Anda.

Jerawat yang sedang bersarang di tubuh Anda dapat menjadi sangat parah apabila Anda tidak merawatnya dengan baik. Oleh karena itu sebisa mungkin hindari konsumsi makanan di atas agar jerawat tak bertambah parah. Jangan lupa selain menghindari makanan diatas anda juga harus rajin membersihkan wajah anda agar jerawat lebih cepat menghilang.

Sabtu, 26 Desember 2015

Beberapa Kondisi Bintik Merah Pada Kulit Bayi

Kesehatan Bayi - Seperti diketahui, kulit bayi cenderung sensitif dibandingkan dengan kulit orang dewasa. Itu menyebabkan kulit mereka lebih mudah mengalami iritasi. Munculnya bintik merah pada kulit bayi bisa menjadi pertanda bahwa bayi punya kulit sensitif. Namun cara terbaik untuk mengetahui penyebab kondisi ini adalah dengan mendiagnosanya ke dokter.

Bintik Merah Pada Kulit Bayi


Biduran adalah sebuah kondisi pada kulit yang dipicu karena adanya reaksi alergi. Bahkan kulit dewasa saja bisa mengalami alergi. Hal ini bisa dipicu berbagai hal, termasuk makanan yang tidak cocok dengan tubuh, bersentuhan dengan hewan yang memiliki racun penyebab gatal. Kondisi ini perlu dikhawatirkan jika berlangsung cukup lama. Namun biasanya bintik merah yang muncul bisa perlahan menghilang asalkan dijauhkan dari alergen. Pada beberapa kasus, kondisi ini bisa berlanjut ke tahap yang lebih serius, diikuti dengan wajah yang membengkak serta rasa sesak nafas. Jika sudah begini, anak sebaiknya segera diperiksakan ke dokter untuk mendapatkan perawatan.
Impetigo

Bintik merah pada kulit bayi juga bisa muncul karena bakteri. Jika kulit mengalami infeksi bakteri, yang paling mudah diamati adalah kemunculan ruam. Setelah beberapa lama, ruam tersebut akan pecah dan meninggalkan bekas. Area kemunculannya bisa dimana saja, terutama di daerah sekitar mulut dan hidung. Gejalanya selain muncul ruam adalah rasa gatal yang tidak tertahankan. Anak harus segera dibawa ke dokter untuk mendapatkan pengobatan agar kondisinya tidak semakin serius sebab kondisi ini bisa menular ke orang lain. Karena terjadi akibat bakteri, pengobatan yang disarankan adalah memakai salep atau krim antibiotik, tentu dengan resep dokter agar tidak salah memilih.

Baca juga : Tips Memandikan Bayi Yang Baru Lahir

Eksim

Eksim bisa terjadi sejak usia anak-anak bahkan berlanjut hingga si anak tumbuh besar. Eksim terjadi akibat sensitivitas kulit yang tinggi. Area munculnya seringkali di sekitar lipatan kulit, dari mata, telinga, hingga lutut dan siku. Bayi yang mengalami kondisi ini sebaiknya dijaga agar tidak bersentuhan dengan kondisi lingkungan yang ekstrim. Tips lain yang bisa anda coba adalah menjaga bayi agar tidak berkeringat dan memandikannya lebih sering setiap hari. Jika kondisi berlanjut, segera periksakan ke dokter karena anda mungkin akan diresepkan obat-obatan untuk mengatasi masalah ini. Bahan kimia juga bisa menjadi pemicunya, jadi hindari memakai produk berbahan keras untuk mencuci pakaian bayi sebab kulit mereka tidak sekebal kulit orang dewasa.

Nah, seperti itulah jenis penyakit kulit pada bayi yang mesti anda ketahui. Semoga dengan informasi diatas anda dapat mengambil langkah yang baik untuk buah hati tercinta.

Inilah 3 Penyebab Kulit Hitam yang Mesti Diketahui

Kecantikan Kulit - Apa saja penyebab kulit hitam? Tidak semua orang menganggap kulit hitam tidak cantik. Setiap wanita terlahir dengan warna kulit berbeda. Namun jika warna hitam tidak didapatkan secara natural, tentu ini bisa menjadi masalah tersendiri. Perubahan warna kulit bisa terjadi karena beberapa faktor, baik yang berasal dari dalam maupun dari luar.

Penyebab Kulit Hitam
 

Penyebab Utama Kulit Menjadi Hitam

Sinar matahari

Ini adalah salah satu penyebab paling umum perubahan warna pada kulit. Kulit yang terlalu sering terpapar sinar matahari akan berubah menjadi gelap. Perubahan warna biasanya terjadi pada area yang terkena paparan sinar matahari. Namun ada pula yang disebut dengan bercak penuaan yang umumnya muncul di beberapa tempat secara tidak merata. Seperti namanya, bercak-bercak ini muncul karena faktor penuaan. Namun ini juga bisa disebabkan oleh faktor eskternal, yakni sinar matahari menyebabkan kerusakan pada produksi pigmen di kulit.

Sinar matahari juga bisa menciptakan kondisi yang disebut dengan melasma. Tanda-tandanya adalah perubahan warna ke arah kecoklatan terutama pada area dada dan wajah. Kondisi ini kerap dialami oleh para wanita yang mengkonsumsi pil KB. Dampak dari konsumsi obat tersebut adalah keseimbangan hormon di dalam tubuh menjadi berubah. Akibatnya, melanin menumpuk dan berakhir pada tidak ratanya warna kulit. Perubahan warna karena paparan sinar matahari tidak perlu dikhawatirkan, hanya saja perlu waktu untuk mengembalikannya seperti semula.

Koagulasi melanin

Melanin bisa menumpuk pada area-area tertentu di kulit sehingga menimbulkan perubahan warna yang sifatnya permanen. Kondisi ini bisa terbentuk sejak seseorang dilahirkan atau baru terjadi setelah memasuki usia tertentu. Tahi lalat juga bisa terbentuk dengan cara seperti ini. Bentuk fisiknya mudah dikenali, yaitu kulit berwarna kehitaman di area tertentu dan biasanya agak menonjol keluar. Bentuknya bisa lingkaran atau tidak merata seperti bercak penuaan. Kondisi ini bisa ditangani dengan bedah laser atau prosedur medis yang lainnya.

Baca juga : Cara Memiliki Kulit Putih Mulus Secara Alami

Iritasi

Iritasi juga bisa menyebabkan kulit berubah warna menjadi gelap. Ada banyak sekali penyebabnya, seperti pemakaian deodorant atau makeup. Perubahan bisa bertahap atau mendadak. Namun jika mendapatkan penanganan dengan segera, warna yang hitam tersebut bisa berubah menjadi cerah kembali.

Itu tadi beberapa penyebab kulit hitam. Semoga dengan informasi diatas sahabat blog dokter dapat mencegah terjadinya kulit hitam.

Kamis, 24 Desember 2015

5 Cara Memutihkan Kulit Tangan dan Kaki

Kesehatan Kulit - Bagaimana cara memutihkan kulit tangan dan kaki? Standar kecantikan setiap orang berbeda-beda, namun banyak yang menganggap putih itu cantik. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuat kulit tangan dan kaki terlihat semakin cantik. Anda bisa memakai produk perawatan kecantikan, namun untuk terapi alami, beberapa bahan berikut ini bisa membantu.

cara memutihkan kulit tangan

Panduan Cara Memutihkan Kulit Tangan dan Kaki Secara Alami

Jus kentang

Anda bisa mencoba terapi dengan jus kentang sebab di dalamnya terdapat kandungan enzim yang terbukti bisa mencerahkan kulit. Cara mengolahnya tergolong mudah. Kupas kentang, cuci bersih, lalu iris tipis-tipis seperti saat memakai mentimun untuk masker. Anda juga bisa menyerut kentang kemudian langsung dibalurkan ke atas tangan. Ini akan membantu mencerahkan kulit secara perlahan. Agar hasilnya lebih cepat terasa, terapi rutin sangat disarankan.
Cuka dan bawang merah

Berikutnya silakan anda coba terapi dengan campuran bawang merah dan cuka. Keduanya termasuk bumbu dapur yang sangat mudah ditemukan. Jadi tidak ada masalah jika anda ingin melakukan treatment dengan campuran kedua bahan ini. Langsung saja kupas bawang merah dan cincang halus. Lalu masukkan sedikit cuka dan balurkan adonan ke kulit tangan dan kaki. Ini akan membantu menyembunyikan bercak tidak merata di atas kulit. Hasilnya memang tidak instan terasa. Asalkan terapi secara rutin dilakukan, anda bisa merasakan manfaatnya dalam beberapa minggu ke depan.

Baca juga : Cara Memutihkan Kulit Leher

Oatmeal

Oatmeal tidak hanya bergizi, namun tahukah anda bahwa bahan makanan ini juga berguna untuk memutihkan kulit? Jika anda punya masalah dengan pigmen kulit tidak merata atau kulit kusam, cobalah campuran oatmeal, gula merah, madu, dan susu. Buat pasta dari gabungan semua bahan tadi lalu usapkan ke atas kulit secara merata. Tunggu selama beberapa menit lalu basuh hingga bersih.

Licorice

Daun licorice memiliki manfaat serupa, cara kerjanya adalah memperlambat proses hiperpigmentasi. Di dalam daun ini terdapat zat yang diberinama glabridin. Fungsi dari zat ini adalah untuk mencegah inflamasi serta membantu untuk menghambat produksi melanin di dalam tubuh.

Lihat juga : Masker Alami untuk Wajah Putih Bersih Bersinar

Air jeruk lemon

Air lemon sangat segar diminum terutama saat cuaca sedang panas. Namun ternyata kandungan asam sitrat di dalam buah ini juga bisa membantu untuk menyamarkan bercak-bercak tidak merata di atas kulit. Iris lemon menjadi beberapa bagian lalu langsung usapkan ke atas tangan. Masih ada beberapa metode alternatif lain untuk memutihkan kulit tangan dan kaki.

Nah, seperti itulah tips untuk memutihkan tangan dan kaki. Semoga dengan penjelasan diatas sahabat blog dokter dapat memiliki tangan yang putih dan mulus.

Rabu, 23 Desember 2015

3 Cara Menghilangkan Kulit Kering Bersisik

Kesehatan Kulit - Bagaimana cara menghilangkan kulit kering bersisik? Ada beberapa alternatif, namun sebelumnya anda perlu mengetahui bagaimana kondisi kulit bersisik tersebut. Mungkin anda sebelumnya pernah mencuci pakaian dengan detergen secara berlebihan hingga menyebabkan kulit mengelupas. Atau mungkin anda pernah berpanas-panasan di bawah terik matahari sehingga menyebabkan peradangan pada kulit dan menimbulkan sisik saat sudah mulai sembuh. Kulit kering bersisik bukan masalah serius, namun cukup mengganggu penampilan. Ada berbagai terapi yang bisa dilakukan untuk menghilangkannya.

Menghilangkan Kulit Kering Bersisik

Panduan Cara Mengatasi Kulit Kering yang Bersisik

Bersihkan secara teratur

Cara termudah untuk menghilangkan sisik pada kulit adalah dengan membersihkannya. Cucilah bagian kulit yang memiliki sisik dengan sabun. Hindari produk pembersih yang memiliki aroma menyengat serta bahan kimia keras karena ini justru bisa mengiritasi kurit. Cairan pembersih yang disarankan adalah yang memiliki kandungan gliserin dan asam hialuronat. Fungsi dari zat ini adalah untuk melembutkan jaringan ikat serta mempertahankan kelembaban kulit. Jangan lupa setelah membersihkan kulit, lap dengan kain yang lembut.
Angkat kulit bersisik

Kulit bersisik adalah kulit mati yang perlu diangkat agar tidak mengganggu penampilan. Anda bisa saja menunggunya hingga terkelupas sendiri. Namun untuk mempercepat prosesnya, anda bisa mengelupasnya sendiri dengan bantuan produk exfoliating. Lulur bisa menjadi solusi, namun pilihlah lulur yang tidak mengiritasi kulit dan punya kandungan untuk melembabkan kulit. Jika terapi sudah dilakukan, selanjutnya oleskan minyak jojoba ke area kulit yang mengelupas untuk semakin menyamarkannya. Lakukan terapi ini secara rutin beberapa hari sekali hingga kulit yang bersisik tidak nampak lagi.

Baca juga : Tips Memiliki Kulit Putih Mulus Secara Alami

Lembutkan dengan AHA

Anda perlu memakai moisturizing cream secara rutin agar kulit kering bisa menjadi lembab kembali. Namun usahakan produk yang dipakai ada kandungan AHA-nya sebab ini sangat dibutuhkan untuk menghapus kerak pada kulit. Selain itu, zat ini juga bisa membantu meratakan kompleksi kulit. Bahan-bahan alami yang bisa anda coba untuk terapi ini adalah minyak zaitun, alpukat, dan shea butter. Silakan juga coba bahan alami lain seperti apel, yogurt, dan madu. Anda bisa memblender semua bahan yang telah disebutkan tadi hingga membentuk pasta, lalu oleskan ke kulit yang bersisik. Tunggu beberapa saat dan bilas dengan air bersih. Terapi rutin akan memberikan hasil maksimal. Sekian informasi tentang cara menghilangkan kulit kering bersisik.

Nah, seperti itulah tips mengatasi kulit kering bersisik. Semoga dengan informasi diatas sahabat blog dokter dapat memiliki kulit yang sehat dan tampil cantik. 

Waspadai Ciri-ciri angin duduk dan cara mengatasinya

Pasti kalian sudah sering mendengar istilah "angin duduk". Ya istilah ini memang sering terdengar dan terkenal mematikan dimana anda bisa meninggal dunia seketika bila terkena angin duduk ini. Bisa dibilang ini penyakit yang cukup aneh, karena hanya angin yang masuk kedalam tubuh dan ketika duduk langsung meninggal dunia.

Lalu, apa sebenarnya yang dimaksud dengan penyakit "angin duduk" ini?

Memang banyak versi yang masih membingungkan berkaitan dengan penyakit angin duduk ini. Ada yang beranggapan bahwa penyakit angin duduk terjadi karena angin yang terperangkap dalam tubuh. Namun sebenarnya penyakit ini merupakan penyakit lain dari penyakit jantung yang kita ketahui adalah salah satu penyakit pembunuh nomor satu di dunia.

Waspadai Ciri-ciri angin duduk dan cara mengatasinya
Ilustrasi orang terkena angin duduk
Penyakit angin duduk ini sebenarnya disebabkan berkurangnya pasokan oksigen dan menurunnya aliran darah dalam tubuh. Gangguan ini bisa terjadi karena suplai oksigen yang turun padahal kebutuhann oksigen waktu itu sedang meningkat. Ketika seseorang terkena angin duduk ini maka hal yang dirasakan adalah tekanan dan pengetatan yang disertai dengan nyeri di seluruh dada, terutama di belakang tulang dada. Nyeri ini seringkali akan menyebar hingga ke leher, rahang, lengan, punggung, bahkan sampai gigi. Diakhiri dengan penderita akan menderita nyeri di ulu hati, berkeringat, mual, kejang, hingga sesak napas. Baca juga : Cara Mengobati Sakit Ulu Hati Dengan Ramuan Alami

Penyakit angin duduk biasanya terjadi karena terlalu keras dalam latihan fisik, stres berat, serta dikombinasikan dengan konsumsi makanan yang tidak sehat. Itulah sebabnya penyakit angin duduk sering menyerang mereka yang berolahraga dengan terlalu keras. Angin duduk bisa terjadi selama 1 sampai 15 menit.

Bila anda merasakan penyakit ini muncul, segera lakukan tindakan pengobatan dengan langsung beristirahat atau konsumsi tablet nitroglycerin yang berfungsi mengendurkan pembuluh darah yang tegang. Jika tidak ditangani secara cepat dan salah maka nyawa menjadi taruhannya, dapat menyebabkan kematian seketika.

Silahkan dishare ke orang-orang terdekat anda agar terhindar dari bermacam hal yang tidak diinginkan. Semakin yang tahu, semakin mudah mencegah angin duduk ini menimbulkan kematian.

7 Cara Keramas yang Salah Tapi Sering Dilakukan

Padatnya aktivitas sehari-hari seringkali membuat rambut kita terlihat kotor, kusam dan lepek. Keramas atau mencuci rambut adalah perawatan untuk rambut yang paling mudah kita lakukan. Keramas bertujuan untuk membersihkan rambut, menghilangkan kotoran yang menempel di rambut maupun kulit kepala sekaligus membuat rambut indah terawat. 

7 Cara Keramas yang Salah Tapi Sering Dilakukan

Namun, tidak banyak orang yang memahami cara keramas yang benar. Banyak orang yang masih melakukan kesalahan-kesalahan dalam keramas sehingga malah membuat rambut rusak. Nah, untuk itu inilah 7 cara keramas yang salah dan harus Anda hindari.

1. Keramas setiap hari
Keramas setiap hari bukanlah hal yang bagus untuk rambut. Shampo mengandung bahan-bahan kimia yang tidak baik digunakan setiap hari. Kebiasaan ini dapat menyebabkan produksi minyak alami pada rambut berlebihan sehingga rambut menjadi kusam. 

2. Shampo dan kondisioner berlebihan
Pemakaian shampo dan kondisioner sebaiknya digunakan secukupnya, tidak berlebihan. Penggunaan shampo yang berlebihan lebih berpotensi tertinggal di kulit kepala dan rambut. Hal ini akan memicu ketombe dan rambut rusak. 

3. Memakai air hangat terlalu sering
Air hangat sebenarnya boleh saja digunakan untuk keramas. Namun, tidak boleh digunakan setiap saat Anda keramas. Hal ini bisa membuat kultikula rambut rusak. Selain itu, terlalu sering menggunakan air hangat juga bisa membuat rambut berminyak.

4. Sering ganti shampo
Merk shampo yang satu dengan yang lain memiliki komposisi kimia yang berbeda-beda. Sering berganti shampo akan menyebabkan rambut selalu beradaptasi menyesuaikan kadar penyusunnya. Hal ini akan mengakibatkan masalah rambut seperti ketombe, rambut kering dan lainnya.

5. Mendiamkan rambut saat keramas 
Biasanya kita sering mendiamkan rambut setelah diberi shampo terlalu lama. Hal ini justru  membuat kandungan kimia yang ada di dalam shampo menempel pada kulit kepala. Akibatnya rambut akan lebih mudah berketombe. 

6. Terlalu sering memakai kondisioner
Kondisioner memang diperlukan untuk menambah nutrisi rambut sehingga rambut lebih lembut. Namun, terlalu sering menggunakan kondisioner bisa membuat rambut lepek dan berminyak.

7. Menggosok rambut agar cepat kering
Kebiasaan yang paling sering kita lakukan yaitu menggosok rambut setelah keramas agar lebih cepat kering. Hal ini bukanlah kebiasaan yang baik karena dapat membuat rambut rontok. Dalam keadaan basah, rambut lebih rapuh sehingga rentan mengalami kerontokan.

Keramas adalah kebiasaan yang baik untuk membersihkan dan merawat rambut. Namun, lakukan cara keramas yang baik dan benar agar tujuan tersebut tercapai. Hindari ketujuh cara keramas yang salah diatas agar rambut sehat dan bebas dari masalah rambut.

Selasa, 22 Desember 2015

7 Manfaat Senam Kegel Bagi Kesehatan Wanita

Senam kegel atau disebut juga senam pelatihan otot panggul bawah merupakan senam yang berfungsi untuk mengencangkan otot-otot di bawah rahim, kandung kemih dan usus besar. Mengencangkan otot-otot dibagian tersebut sangat bermanfaat untuk mempersiapkan persalinan, mengurangi kelebihan berat badan, dan masalah lain akibat penuaan.

7 Manfaat Senam Kegel Bagi Kesehatan Wanita

Senam kegel dapat dilakukan dan berfungsi dengan baik bagi pria maupun wanita, ataupun keharmonisan keduanya. Namun, senam kegel ini lebih bermanfaat bagi wanita karena siklus wanita yang akan menghadapi persalinan. Nah, untuk lebih lengkapnya, berikut ini 7 manfaat senam kegel bagi kesehatan wanita.

1. Mengatasi inkontinensia urine
Inkontinesia urine adalah melemahnya kontrol pada kandung kemih sehingga susah menahan buang air kecil. Inkontinensia menyebabkan seseorang mengompol atau beser. Hal ini diakibatkan melemahnya otot dasar panggul. Senam kegel yang dilakukan secara rutin dapat menguatkan otot panggul agar kembali berfungsi dengan baik.

2. Mencegah rahim turun
Turunnya rahim disebut juga dengan prolaps uterus. Turunnya rahim disebabkan oleh kendornya otot dasar panggul. Kondisi ini bisa dialami oleh wanita yang baru melahirkan atau wanita pada masa postmenopouse. Melakukan senam kegel sejak muda dapat membantu mencegah turunnya rahim.

3. Mencegah ambien
Ambien adalah melebarnya pembuluh darah vena di daerah dubur karena kurang jumlah serat yang dikonsumsi. Akibatnya konsistensi tinja menjadi keras dan sakit saat buang air besar. Senam kegel yang dilakukan secara rutin akan menguatkan otot panggul yang berkaitan dengan dubur sehingga mencegah ambien.

4. Mengharmoniskan hubungan rumah tangga
Senam kegel yang rutin dilakukan oleh wanita akan meningkatkan daya cengkeram organ kewanitaan. Sedangkan, pada pria dapat meningkatkan kekuatan ereksi dan daya tahan serta mengatasi ejakulasi dini. Kedua hal ini tentu dapat mengharmoniskan hubungan rumah tangga. Selain itu, wanita yang sering melakukan senam kegel lebih mudah mencapai orgasme. 

5. Membantu proses persalinan normal
Proses persalinan umumnya menjadi hal yang dikhawatirkan bagi wanita. Dengan senam kegel, wanita dapat mempersiapkan diri menghadapi persalinan. Senam kegel akan memperkuat otot-otot dasar panggul sehingga sirkulasi darah di area kewanitaan dan dubur berjalan dengan lancar. Hal ini akan memudahkan dalam proses persalinan secara normal. 

6. Mempercepat penyembuhan episiotomy
Episiotomy merupakan prosedur yang dilakukan untuk memperbesar jalan lahir dengan cara memotong kulit antara organ kewanitaan dan anus. Luka episiotomy ini kemudian ditutup kembali dengan dijahit setelah persalinan. Wanita yang biasa senam kegel akan lebih cepat sembuh dari luka episiotmy tersebut. 

7. Menjaga kebugaran tubuh
Sama halnya seperti olahraga lainnya, senam kegel juga membantu menjaga kebugaran tubuh. Senam kegel yang menguatkan otot panggul akan membuat tubuh lebih sehat dan terlihat kencang serta bugar. 

Senam kegel dapat berhasil secara maksimal jika dilakukan setiap hari. Senam kegel dapat dilakukan saat Anda memiliki waktu senggang. Manfaat senam kegel baru dapat dirasakan setelah 4-6 minggu setelah Anda mulai melakukannya. Selamat mencoba!

Diet Jintan, Turun 15 Kg Dalam 2 Minggu Saja!

Tahukah anda ternyata jintan dapat menjadi bahan alami untuk diet anda? Masih banyak yang belum tahu bukan?? Yuk mari kita bahas disini. Jintan sebenarnya lebih sering dimanfaatkan sebagai rempah untuk berbagai macam masakan, khususnya masakan yang bernuansa India. Pasti rata-rata masakan India mengandung jintan.

Namun tahukah anda bahwa sebenarnya jintan memiliki manfaat lainnya yang bisa membuat anda tercengang, ya jintan dapat menurunkan berat badan anda. Dan ajaibnya lagi anda bisa menghilangkan 15 kg lemak dalam tubuh hanya dalam waktu 15 hari atau kurang lebih 2 minggu saja. Dengan mengkonsumsi jintan hitam teratur setiap harinya kamu akan punya tubuh yang langsing.

Diet Jintan, Turun 15 Kg Dalam 2 Minggu Saja!
Jintan hitam dapat menurunkan berat badan
Berdasarkan artikel yang dilansir oleh boldsky.com, sebuah penelitian membuktikan bahwa jintan memang efektif menurunkan berat badan pada 88 orang perempuan yang mengalami obesitas. Jintan akan membantu membakar kalori dengan sangat cepat karena meningkatkan laju metabolisme dan pencernaan.

Tak hanya dapat menurunkan berat badan, jintan hitam ternyata juga memiliki banyak manfaat kesehatan. Jintan sangat berguna untuk menurunkan kolesterol jahat, mencegah serangan jantung, meningkatkan memori, meningkatkan kekebalan tubuh, menyembuhkan anemia, meningkatkan fungsi pencernaan, dan mencegah kembung.

Baiklah untuk anda yang penasaran bagaimana cara menggunakan jintan ini untuk menurunkan berat badan anda, silahkan simak penjelasannya dibawah ini :

Siapkan:
  • 2 sdm jintan hitam
  • 1/2 buah lemon, peras airnya

Step by stepnya:
  1. Rendam jintan hitam dalam air semalaman, rebus bijinya di pagi hari.
  2. Saring dan tambahkan air lemon.
  3. Minum campuran ini setiap pagi dalam keadaan perut kosong selama 2 minggu.

Ini adalah cara yang cepat, mudah, dan juga murah yang bisa kamu coba untuk cepat langsing hanya dalam 2 minggu saja. Yang pastinya bahan alami ini tidak mempunyai efek samping yang berbahaya seperti mengkonsumsi obat kimia lainnya. Selamat mencoba ya ladies..

Senin, 21 Desember 2015

Rajin Minum Air Jeruk Nipis Hangat? Ini Manfaatnya!

Jeruk nipis merupakan salah satu jenis buah yang digunakan sebagai bumbu masakan. Selain itu, jeruk nipis juga dikenal sebagai campuran dalam pengobatan beberapa penyakit, seperti batuk, amandel, nyeri haid hingga sakit perut. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin C, kalsium, fosfor, asam askorbat dan senyawa kimiawi seperti  asam sitrat, asam amino, minyak atsiri, damar, glikosida, yang cukup tinggi.

Rajin Minum Air Jeruk Nipis Hangat? Ini Manfaatnya!

Tidak hanya itu, ternyata air jeruk yang diseduh hangat dan dikonsumsi pada malam hari memiliki manfaat yang jauh luar biasa bagi kesehatan. Terlebih jika dikonsumsi saat tubuh kita terasa letih akibat aktivitas harian yang padat. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini manfaat yang didapat dari rajin mengonsumsi air jeruk nipis hangat pada malam hari.

1. Menyegarkan pikiran 
Air jeruk nipis hangat yang dikonsumsi pada malam hari dapat membuat otak menjadi rileks sehingga pikiran menjadi lebih tenang. Berbagai kandungan dalam air jeruk nipis akan mengembalikan fungsi organ tubuh menjadi lebih segar. 

2. Mengeluarkan racun 
Malam hari adalah waktu bagi tubuh untuk mengeluarkan racun atau toksi yang mencemari tubuh. Air jeruk nipis hangat membantu proses pengeluaran racun dengan lebih baik. 

3. Menghindari tumor
Jeruk nipis memiliki zat bernama Naringenin yang membantu memperbaiki DNA dalam tubuh sehingga mampu mencegah pertumbuhan tumor. Minum air jeruk hangat dapat mengaktifkan zat tersebut di dalam tubuh untuk menghindari tumor. 

4. Menurunkan berat badan
Rajin minum air jeruk nipis hangat tiap malam hari mampu menurunkan berat badan secara efektif. Hal ini karena kandungan vitamin C yang tinggi, potasium dan asam folat yang mampu mengurangi kadar lemak berlebihan dalam tubuh.

5. Mengurangi kolesterol
Air jeruk nipis yang dikonsumsi secara rutin dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan tubuh. Diantaranya yaitu produksi zat apo B oleh sel hati dapat dicegah dengan aktifnya zat limomin. Zat apo B inilah yang berperan dalam meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. 

6. Melancarkan percernaan
Kandungan zat aktif pada air jeruk dapat memperbaiki kinerja usus besar dan lambung dalam sistem pencernaan. Kandungan seratya membantu melancarkan kinerja usus besar dalam pembuangan tinja sehingga terhindar dari sembelit dan sakit perut.

7. Meningkatkan sistem imun
Air jeruk nipis memiliki kandungan vitamin B seperti vitamin B6, tiamin, niacin serta asam pantotenat yang membantu meningkatkan kinerja sistem syaraf pusat dan mendukung sistem imun. Rutin mengonsumsi air jeruk nipis hangat efektif mencegah tubuh mudah sakit.

8. Mengobati peradangan 
Jeruk nipis mengandung vitamin A dan kolin yang dapat membantu proses penyembuhan peradangan dan membantu terbentuknya sel-sel baru. Selain itu, jeruk nipis juga mengandung folat yang penting bagi ibu hamil.

Minum jeruk nipis hangat secara rutin di malam hari mampu meningkatkan kesehatan tubuh. Namun, tentu kadarnya harus disesuaikan agar tidak berlebihan. Semoga bermanfaat. 

Ternyata Khasiat Daun Rambutan Ini Luar Biasa Lho, Baca Yuk!!

Rambut beruban memang merupakan hal yang lumrah jika sudah mencapai pada usia tertentu, karena ubanan memang akan terjadi pada siapa saja. Ubanan biasanya akan dialami oleh seseorang yang sudah mencapai usia 50 an, akan tetapi untuk beberapa kejadian ubanan bisa terjadi pada anak-anak juga. Hal ini sebabkan oleh karena kelainan hormon dan genetik pada anak tersebut. Bisa juga terjadi karena stres yang berlebihan.

Walau demikian anda tidak perlu cemas, karena dengan memakai daun rambutan bisa menghilangkan uban pada rambut anda. Daun rambutan ini ternyata dapat diracik menjadi ramuan yang cukup mujarab dalam menyingkirkan rambut yang beruban secara permanen. Hingga masalah yang sejenis ini dapat segera ditangani dengan cara tepat serta alami, dan pastinya tanpa efek samping.

Buah rambutan © shutterstock
Nah, pada dasarnya bahwa masalah rambut beruban ini terjadi, bukanlah karena tak ada karena atau dengan cara spontan, Terlebih saat masih berusia muda, uban telah nampak dengan cara tidak terduga. Maka terlebih dulu anda dapat tahu akan sebab-sebabnya.

Uban di rambut mungkin muncul karena terdapat banyak sebab yang perlu anda cermati. Salah satunya karena kekurangan asupan gizi, kebiasaan sering bergonta-ganti minyak rambut, faktor genetik, serta mengalami tingkat stres yang tinggi. Hingga dari situ semua akan menjadikan susunan rambut menjadi tak sehat serta tidak sempurna. Pada akhirnya berpengaruh pada melanin atau pigmen rambut, lalu munculah uban pada rambut seorang.

Nah, dengan menggunakan daun rambutan anda dapat memanfaatkanya sebagai bahan alami dalam menghilangkan uban secara alami dan permanen. Daun rambutan juga sangat mudah untuk didapatkan, sehingga sangat cocok digunakan oleh siapa saja khususnya di Indonesia. Kandungan nutrisi yang terdapat pada daun rambutan juga sangat banyak, yaitu tannin, saponin, polifenol, serta ada hormon didalam daun rambutan itu sendiri.

Hingga dengan adanya hormon beserta beberapa zat yang lain tersebut yang bakal dapat menghidupkan melanin atau pigmen rambut. Selain itu menjadikan warna rambut kembali sehat, dan tumbuh dengan subur serta tak mudah untuk mengalami kerontokan.

Cara memproses daun rambutan ini menjadi obat untuk penghilang uban, yaitu terlebih dulu anda harus mempersiapkan beberapa helai daun rambutan kemudian cuci dengan air sampai bersih. Setelah itu haluskan daun rambutan tersebut dengan cara menumbuknya serta tambahkanlah dengan sedikit air. Lalu saringlah daun rambutan yang telah dicampurkan air tadi, hingga menghasilkan air perasan daun rambutan.

Kemudian, barulah anda dapat menggunakan air perasan daun rambutan yang telah di buat, untuk dioleskan pada seluruh bagian rambut mulai dari ujung hingga akar, serta diamkanlah kurang lebih sekitar 30 menit. Setelah itu bilaslah rambut dengan air sampai bersih. Sebagai tambahan anda bisa menambahkan lidah buaya untuk membuat rambut lebih tampak mengkilap dan bersih.

Serta perlu anda ingat, bahwa dalam mengatasi rambut beruban ini, anda dapat menggunakan cara diatas secara teratur sebelum mandi. Dengan demikian, rambut yang beruban akan segera terlihat menghitam tanpa harus menggunakan pewarna rambut. Anda juga dapat menghilangkan uban di rambut secara alami serta permanen, dan dapat tampak lebih percaya diri. Selamat mencoba!

Sabtu, 19 Desember 2015

Manfaat Lidah Buaya Untuk Kulit Wajah

Kesehatan Kulit - Apakah anda tahu manfaat lidah buaya untuk kulit wajah? Secara umum lidah buaya memang sangat baik untuk menjaga kecantikan kulit. Tanaman native Afrika ini tumbuh subur di daerah tropis termasuk Indonesia. Gelnya punya sifat mendinginkan sehingga sangat baik dipakai untuk perawatan kulit terbakar. Selain itu di dalamnya juga terdapat zat antibakteri sehingga bisa mempercepat proses penyembuhan luka. Bahkan banyak rumah sakit yang memakai tumbuhan berdaun hijau ini untuk perawatan kulit terbakar.

Manfaat Lidah Buaya Untuk Kulit Wajah

Manfaat Lidah Buaya Untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

Luka terbakar

Paparan sinar matahari bisa berdampak serius pada kesehatan kulit wajah. Sinar UV sebenarnya sangat tidak baik untuk kulit. Jika tidak terbiasa, sinar ini bisa membuat kulit hitam dan menyebabkan peradangan. Akibatnya, akan muncul rasa sakit pada area yang terbakar. Kondisi yang lebih parah ditandai dengan melepuhnya kulit, bahkan pada beberapa kasus bisa menyebabkan cedera pada jaringan saraf. Jika tidak mendapatkan penanganan serius, luka terbakar akibat sinar matahari bisa menimbulkan masalah yang lebih serius, termasuk kanker kulit. Untuk mengobatinya dengan lidah buaya sebenarnya mudah saja. Ambil selembar daun lidah buaya lalu potong menjadi beberapa bagian dan oleskan gelnya pada area yang terbakar.


Baca juga : Tips Mengatasi Wajah Terbakar Akibat Kosmetik

Melembutkan kulit

Lidah buaya juga bisa dipakai untuk membantu menghaluskan kulit. Caranya sama seperti sebelumnya. Ambil selembar daun lidah buaya, lalu peras gelnya dan langsung dioleskan ke wajah. Kombinasi dengan krim yang memiliki kandungan vitamin E akan memaksimalkan fungsinya untuk mengencangkan kulit.

Lihat juga : Cara Alami Melembutkan Kulit Kaki

Perawatan kulit kering

Tiap orang punya jenis kulit yang berbeda-beda. Kulit kering bisa terjadi karena beberapa faktor, misalnya terlalu sering mandi dengan air hangat. Kondisi lingkungan yang dingin juga bisa membuat kulit menjadi kering. Penyebab lainnya adalah pemakaian sabun dan produk perawatan kulit lain yang tidak tepat, terutama yang memiliki PH tidak seimbang. Kulit yang kering bisa retak dengan mudah dan meninggalkan bekas. Jika kondisi tersebut dibiarkan begitu saja, masalah yang lebih serius bisa muncul, seperti infeksi bakteri. Lidah buaya sudah dipakai sejak lama untuk menjaga agar kulit tidak kehilangan kelembaban alaminya. Sensasi dingin yang ditimbulkan memang sangat membuat nyaman dan menghilangkan rasa sakit secara perlahan.

Artikel Lainnya : Cara Merawat Kulit Kering Pada Wajah

Nah, sekian informasi tentang manfaat lidah buaya untuk kulit wajah. Semoga dengan penjelasan diatas sahabat blog dokter dapat memiliki kulit yang sehat dan cantik.

Ketahui Ciri-ciri Kulit Sensitif Pada Wajah

Kesehatan Kulit - Punya kulit sensitif memang tidak menyenangkan sebab kita menjadi merasa mudah terganggu karena jenis kulit ini mudah mengalami iritasi. Ada berbagai faktor penyebabnya, baik yang berasal dari dalam maupun luar tubuh. Ada orang yang mudah bereaksi kulitnya terhadap suhu dingin, ada pula yang sangat peka terhadap sentuhan.

  Ciri Ciri Kulit Sensitif yang Sering Terjadi Pada Wajah  

Ciri-ciri Kulit Sensitif

Kondisi hipersensitivitas pada kulit bukan kondisi yang jarang terjadi. Siapa saja bisa mengalami masalah ini dengan penyebab yang beragam. Biasanya kondisi ini tidak berdampak pada kesehatan, namun ada pula beberapa kasus dimana hipersensitivitas kulit bisa mengancam jiwa seseorang. Jika anda mengalami masalah ini, maka solusi terbaik adalah datang ke dokter untuk melakukan pemeriksaan agar diketahui apa penyebabnya. Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri kulit sensitif:
Gatal-gatal

Jika kulit mudah gatal, bisa jadi anda memiliki kulit yang sensitif. Seperti dijelaskan di awal, kulit sensitif bisa dipengaruhi oleh faktor eksternal, misalnya saja menyentuh tanaman yang memiliki racun. Ada beberapa spesies tanaman yang memiliki kemampuan ini. Tanaman memerlukan itu sebagai bentuk pertahanan diri, namun jika racunnya menempel pada kulit terutama kulit sensitif, ini bisa menimbulkan reaksi instan, misalnya rasa gatal dan kemerahan. Beberapa ulat juga bisa menyebabkan hal serupa. Contoh paling mudah adalah ulat bulu. Mungkin anda sudah pernah merasakan sendiri bagaimana sensasi gatal dan perih yang ditimbulkan akibat menyentuh ulat bulu. Gigitan serangga juga bisa menimbulkan efek serupa.

Lihat juga : Cara Alami Mengatasi Gigitan Nyamuk

Kulit mudah memerah

Kulit yang mudah memerah bisa menjadi pertanda anda memiliki kulit sensitif. Misalnya jika anda memakai kosmetik kemudian muncul bercak kemerahan di wajah. Padahal saat produk tersebut dicoba oleh teman anda, tidak menimbulkan reaksi apa-apa. Jika setelah mencoba beberapa masih didapatkan hasil serupa, mungkin ini menjadi pertanda bahwa anda memiliki kulit sensitif.

Baca juga : Cara Mengatasi Iritasi Pada Kulit Wajah

Reaksi terbakar

Mereka yang punya kulit sensitif juga sering mengalami sensasi terbakar untuk penyebab-penyebab yang sebenarnya tergolong ringan. Sensasi terbakar tersebut bisa dipicu oleh beragam produk, seperti sabun, detergen, pembersih muka, parfum, dan yang lainnya. Parfum termasuk salah satu penyebab paling umum sebab di dalamnya sering dicampurkan bahan yang bisa bereaksi keras pada kulit.

Itu tadi ciri-ciri kulit sensitif. Semoga dengan informasi diatas sahabat blog dokter dapat mengetahui jenis kulit sensitif dan segera mengambil langkah untuk kesehatan kulit anda.

Rabu, 16 Desember 2015

Cara Menghaluskan Kulit Wajah yang Kasar dengan Cepat

Kesehatan Kulit - Jika anda ingin tahu cara menghaluskan kulit wajah, maka bacalah beberapa tips berikut ini. Kulit wajah termasuk area paling sensitif dari tubuh. Oleh sebab itu, perawatannya membutuhkan ketelatenan agar jangan sampai metode perawatan kecantikan yang anda pakai justru merusak wajah. Sudah sering kita dengar produk perawatan wajah yang bisa menimbulkan sensasi terbakar dan iritasi. Sebaiknya lebih berhati-hati lagi jika anda ingin memiliki krim untuk wajah. Sebenarnya cara alami ada banyak, namun orang suka malas untuk mencobanya sebab hasil yang diberikan tidak instan.

cara menghaluskan kulit wajah

Panduan Cara Menghaluskan Kulit Wajah yang Kasar

Hapus makeup secara rutin

Tidak ada fungsi makeup selain untuk membuat wajah terlihat lebih cantik. Dari segi kesehatan, justru makeup bisa memperparah jerawat karena menyumbat pori-pori kulit. Jika anda termasuk orang yang selalu memakai makeup, jangan lupa untuk menghapusnya pada malam hari menjelang tidur dengan makeup remover yang berbasis minyak.

Setelah itu, bilaslah wajah dengan air hangat untuk membuat pori-pori terbuka dan memastikan semua sisa makeup telah terangkat. Ini penting agar makeup tidak menumpuk di kulit wajah sebab anda mengulangi pemakaiannya setiap hari. Makeup punya kandungan minyak di dalamnya. Itulah mengapa sangat disarankan untuk memilih makeup remover yang berbahan minyak. Ini bekerja pada beragam jenis kulit, baik kulit berminyak maupun yang mudah tumbuh jerawat.

Baca juga : Kesalahan yang sering dilakukan saat membersihkan wajah

Pakai lulur

Anda bisa memakai lulur khusus wajah untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Sel-sel kulit terus tumbuh sehingga sel-sel yang telah mati harus diangkat dari wajah. Anda juga bisa memakai krim exfoliant terutama untuk menghilangkan noda hitam dan bekas jerawat di wajah. Kita tahu kedua masalah ini bisa sangat mengganggu penampilan. Banyak orang yang merasa tidak percaya diri hanya karena memiliki beberapa noda hitam di wajah.

Lihat juga : Masker Alami untuk Wajah Putih Bersih Bersinar

Pilihlah krim yang diformulasikan khusus untuk tipe kulit anda. Ada pula krim di pasaran yang dirancang untuk berbagai jenis kulit. Jika tidak bisa menemukan yang khusus, anda bisa mencoba yang ini. Setelah membersihkan muka dengan krim, bilas dengan air hangat lalu lap dengan handuk. Treatment ini bisa anda ulangi seminggu sekali agar hasilnya maksimal. Sekian informasi tentang cara menghaluskan kulit wajah. Semoga bermanfaat.